[KARYA ILMIAH] PERKEMBANGAN EJAAN BAHASA INDONESIA DAN CONTOH PENGGUNAANNYA PADA IKLAN
Adriel Justin Amadeo, Chyntia, Galang Nurbudi Utomo, Michiko Amaya Yonatan, Vanessa Aprily Hongastu
ABSTRAK
Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui perkembangan ejaan bahasa Indonesia, ciri-ciri dari tiap ejaan, faktor yang menyebabkan terjadinya perubahan ejaan, perbedaan ejaan bahasa Indonesia pada iklan zaman dahulu dengan ejaan sekarang, dan pengaruh perubahan ejaan bahasa Indonesia terhadap iklan, dengan harapan untuk mengetahui perkembangan ejaan dan contoh penerapannya dalam iklan dari masa ke masa. Metode penelitian yang kami gunakan adalah metode penelitian kualitatif dengan teknik analisis. Sampel penelitian adalah tiga puluh iklan pada tahun 1900-an hingga 2021 yang diambil secara acak. Hasil penelitian menunjukkan: (1) Ejaan bahasa Indonesia telah berubah sebanyak empat kali, yaitu Ejaan Van Ophuijsenn (1901), Ejaan Republik (1947), Ejaan Yang Disempurnakan (1972), dan Ejaan Bahasa Indonesia (2015). (2) Ejaan memiliki ciri khasnya masing-masing. (3) Ejaan bahasa Indonesia berubah untuk disempurnakan dan diselaraskan. (4) Perubahan ejaan dari masa ke masa menimbulkan perbedaan bentuk iklan yang mempengaruhi karakteristik penulisan iklan.
Kata kunci : bahasa Indonesia, iklan, perbedaan, perkembangan ejaan.